PERSADA BANGSA

Administrator 23 April 2016 14:32:31 WIB

Kita patut prihatin melihat perkembangan kenakalan remaja kian meningkat seiring berkembangnya ilmu dan teknologi ini disebabkan oleh banyak hal seperti kurangnya perhatian dari keluarga, lingkungan dan masyarakat terhadap perilaku remaja. Remaja yang sedang dalam masa pertumbuhan akan berusaha untuk mengaktualisasikan diri sesuai dengan keinginanya. Jika hal ini tidak diarahkan ke hal-hal yang positif, maka akan berakibat munculnya kenakalan-kenakalan remaja.

Menyikapi hal tersebut, maka remaja dalam hal ini pemuda di pedukuhan Sokabangsa Dusun Sokaraja Desa Badamita menghimpun diri dalam suatu wadah yang bernama PERSADA BANGSA. PERSADA BANGSA senidiri merupakan akronim dari PERSAtuan pemuDA sokaBANGSA. Wadah kepemudaan ini berdiri tepatnya pada tanggal 01 Agustus 2013 dibawah bimbingan Kepala Dusun Sokaraja sebagai Kepala Wilayah setempat dan Kepala Desa Badamita. Untuk keanggotaan PERSADA BANGSA sendiri meliputi seluruh pemuda dari Dusun Sokaraja baik itu yang berada di kampung maupun yang berada di perantauan. Mereka selalu berkoordinasi satu sama lain dengan media sosial maupun media telekomunikasi lainnya.

Menurut Kepala Dusun Sokaraja Supri Hadi Prayitno (36Th), dalam perkembangannya yang baru berumur satu tahun, PERSADA BANGSA mampu mengumpulkan dana kas anggota dengan cara iuran wajib anggota Rp. 20.000,-/bulan. Dan dari dana inilah pemuda kreatif ini mampu melaksanakan rangkaian acara ulang tahun ke 1 PERSADA BANGSA sekaligus menyambut HUT RI ke 69 di Desa Badamita dengan puncak acara Gebyar Merdeka dan Panggung Rakyat yang dilaksanakan bekerja sama bersama mahasiswa KKN Universitas Muhammadiyah Purwokerto.

Walaupun masih dalam lingkup pedusunan, diharapkan ke depan, PERSADA BANGSA mampu menjadi contoh sebuah perhimpunan pemuda yang mampu berbuat banyak demi kemajuan Desa Badamita dan mampu berperilaku sesai dengan nilai-nilai agama dan Pancasila serta nilai-nilai luhur yang ada di Desa Badamita yang sudah semakin tergerus oleh globalisasi industri dan budaya.

Komentar atas PERSADA BANGSA

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Sinergitas Program

Layanan Mandiri


Silahkan datang ke Kantor Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukan NIK dan PIN

Komentar Terkini

Statistik Pengunjung

Hari ini
Kemarin
Jumlah pengunjung

Lokasi Desa Badamita